Sembawa - Produk harus bermutu, demikian tekad BPTU-HPT Sembawa. Sebuah langkah besar dilakukan BPTU-HPT Sembawa, yaitu melakukan pengajuan sertifikasi pupuk organik. Upaya ini merupakan pendorong BPTU-HPT Sembawa untuk terus menjaga produk pupuk organic, sekaligus memberikan jaminan dan kepercayaan kepada konsumen bahwa produk organic yang disertifikasi telah diproses sesuai dengan prinsip pengolahn organik. Lembaga Sertifikasi Organik (LSO) yang akan melakukan proses sertifikasi ini adalah INOFICE yang merupakan Lembaga Sertifikasi Organik yang telah terakreditasi oleh Komite Akreditasi Nasional (KAN). Pada tanggal 1 Oktober 2024, telah dilakukan inspeksi lapangan oleh Inspector Inofice, yaitu Ibu Vera Indriasari. Kehadiran inspector ini diterima baik oleh tim hebat bokashi BPTU-HPT Sembawa, yaitu Ibu Sri Hindrawati,
S.Pt,
M.Pt, Bapak Rudy Setiady,
S.Tr. Pt, Bapak Ropikin dan Bapak Suhadi.
Pelaksanaan inspeksi lapangan dilakukan di tempat produksi pupuk bokasi, poin-poin yang diperiksa antara lain :
a. komposisi (bahan baku, bahan campuran dan presentase)
b. alur sistem produksi (proses pengambilan bahan baku, proses fermentasi, proses pengecekan suhu dan kadar air, proses penggilingan, proses penggilingan dan proses distribusi
c. gudang penyimpanan bokashi (kondisi bokashi yang tersimpan, distribusi)
Semangat BPTU-HPT Sembawa. Berani maju, berani bermutu!
Tulis Komentar